TETAP PATUHI PROTOKOLER KESEHATAN, DISPARBUDPORA SELENGGARAKAN JAMBORE PEMUDA DAN PEMILIHAN DUTA PEMUDA KABUPATEN TUBAN TAHUN 2020.

Share: Facebook Twitter

Bidang KepemudaanDinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban selenggarakan Jambore Pemuda dan Pemilihan Duta Pemuda Kabupaten Tuban Tahun 2020, kegiatan berlangsung mulai hari Jum’at tanggal 2 Oktober sampai Minggu 4 Oktober 2020.

Jambore Pemuda yang digelar selama  3 hari ini, berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Selain karena masih dalam masa pandemi Covid-19, Bertempat di Tenis Indoor Tuban kegiatan diikuti oleh 30 Peserta perwakilan dari OKP yang sudah lolos seleksi peserta. Kegiatan berlangsung dengan tetap memperhatikan protokoler Kesehatan mulai dari menggunakan masker, cuci tangan sebelum masuk ruangan, dan menjaga jarak.

Berbeda pada tahun-tahun sebelumnya, jambore diikuti lebih dari 150 peserta. Pada tahun ini diberlakukan pengawasan ketat protokol kesehatan (Prokes) serta ditiadakannya kegiatan pada malam hari.

Selain menerima berbagai materi peserta juga berlatih mengemukakan pendapat serta ide-ide kreatif yang dimiliki oleh para peserta, selain itu peserta juga bersaing untuk dapat lolos menuju 8 besar calon Duta Pemuda Kabupaten Tuban Tahun 2020.

Dalam Sabutanya Wabup berharap walaupun masih dalam keterbatasan akibat pandemi Covid-19 prestasi Duta Pemuda Tuban bisa lebih dari tahun 2019  di mana Duta Pemuda Tuban terpilih menjadi Duta Pemuda Jawa Timur.

“Saya harap tahun ini Duta Pemuda Tuban bisa terpilih menjadi Duta Pemuda Nasional, dan kita juga berharap bersama Pemuda Tuban bisa menjadi pelopor mengedukasi dan mensosialisasi masyarakat tentang pentingnya Prokes selama masa pandemi Covid-19,” jelasnya.

Dalam babak Grand Final peserta menerima berbagai macam pertanyaan yang sudah dibuat oleh dewan juri dan kemudian terpilih 8 besar Duta Pemuda Kabupaten Tuban Tahun 2020. (rah)

Berikut nama-nama Juara Duta Pemuda Tahun 2020

Putra

  1. (JUARA 1) MOH. RIDHO ARIYANGGA DONATO – Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Tuban
  2. (JUARA 2) ILHAM AHMAD KAMIL – Relawan TIK
  3. (JUARA 3) M. SHOLEH SHOLAKHUDIN – IPSI Tuban
  4. (JUARA FAVORIT) M. YUSUF ALDI RIANTO – UNIROW Tuban

Putri

  1. (JUARA 1) ERIS ELVINTA LOVA – STIKES NU Tuban
  2. (JUARA 2) LADYANI ATLANTIKA – Universitas Sunan Bonang Tuban
  3. (JUARA 3)BINTANG MAHARANI MARTHA DEWI – SAKA BAKTI HUSADA
  4. (JUARA FAVORIT) SINTA ARISKA – UNIROW Tuban

Komentar

comments powered by Disqus

Berita Terbaru

Berita Terpopuler