AMPO

Share: Facebook Twitter

Salah satu makanan unik di Jawa Timur berasal dari Kabupaten Tuban. Namanya Ampo, camilan tradisional yang bahan baku utamanya adalah tanah liat. Tanah yang digunakan untuk membuat Ampo juga bukan sembarang tanah, melainkan harus tanah yang teksturnya lembut dan bebas dari pasir, kerikil, maupun batu.

Masyarakat Tuban meyakini bahwa Ampo bisa menguatkan sistem pencernaan dan mendinginkan perut. Hal ini ternyata memang merupakan fungsi dari tanah. Sebagai catatan, tanah liat yang dimaksud ialah tanah liat yang bersih alias tidak terkontaminasi misalnya oleh kotoran hewan. Tanah yang terkontaminasi kotoran hewan bisa saja mengandung telur parasit seperti cacing gelang. Oleh karena itu, pemilihan tanah untuk membuat Ampo harus dilakukan dengan cermat.

Ampo yang terbuat dari tanah liat bersih memiliki efek membuat kondisi perut menjadi nyaman. Selain itu, tanah liat yang steril juga membantu melindungi tubuh manusia dari serangan virus dan bakteri.Tanah liat bisa mengikat hal yang berbahaya seperti mikroba, patogen, dan virus. Mengonsumsi camilan tradisional Ampo bisa menjadi tameng untuk melindungi usus manusia dari serangan virus dan bakteri.

Komentar

comments powered by Disqus

Berita Terbaru

Berita Terpopuler